Resep
resep, masakan, resep masakan, resep minuman, aneka resep, kue, bakso, ikan, daging, makanan indonesia, kitchen, dapur, recipe, food, food processor, kitchen stuff, cooking machine, alat masak, peralatan dapur, perkakas masak, restoran, hotel, chef, koki, bumbu, ingredients,

Aneka Tips Memasak 2

Memilih Jeruk

Memilih Jeruk

Jeruk lemon yang berkulit keras sudah bisa dipastikan harus dihindari. Pilih yang kulitnya tipis dan empuk saat ditekan. Jeruk seperti ini pasti banyak mengandung air.




caranya memasak daging yang keras

caranya memasak daging yang keras

CARA 1

Bila anda kebetulan mendapat daging sapi yang tua dan keras...seringkali lama sekali memasaknya agar empuk. Anda dapat mempercepatnya dengan menambahkan air anggur hasil fermentasi ke dalam air rebusannya. Untuk setiap kg daging berilah 2 sendok teh air anggur tersebut dan hasilnya akan empuk dan tidak menggangu rasa daging tersebut.

CARA 2

Daging yang keras tersebut anda bungkus dengan daun pepaya selama 2 sampai 3 jam setelah itu cuci dan di rebus.





Tips menggiling daging


Tips menggiling daging
Menggiling daging dengan gilingan tentu sangat mudah ,tapi tidak enaknya selalu masih ada sisa daging yang belum tergiling di dalam gilingan itu dan sisa yang sedikit ini harus kita cincang..ini sangat merepotkan. Cara mengatasinya yaitu setelah daging dimasukkan semuanya ke penggilingan, masukkan sepotong roti atau kentang rebus ke dalam gilingan dan sisa daging yang biasanya tidak tergiling halus akan keluar juga dari penggilingan,dan roti atau kentangnya bisa dicampur dengan daging cacahan tersebut.





Cara memanggang ayam agar lezat


Cara memanggang ayam agar lezat
Pakai campuran madu dengan tiga bagian air jeruk manis yang telah diaduk menjadi satu, oleskan pada ayam yang sedang di panggang sesering mungkin,dan ayam akan lebih terasa lezat dengan hasil yang baik pula.






Kulit bebek panggang renyah


Kulit bebek panggang renyahAgar kulit bebek panggang menjadi garing, gurih dan renyah, pakailah campuran madu dengan tiga bagian air jeruk manis yang telah diaduk menjadi satu, oleskan pada bebek yang sedang di panggang sesering mungkin,dan Bebek akan lebih terasa lezat dengan hasil yang baik pula.









Steak agar empuk
:

Steak agar empuk
Daging untuk membuat steak sebaiknya daging lemusir, bila tidak ada bisa juga diganti daging biasa yang tidak terlalu banyak uratnya, setelah itu berilah sedikit air jeruk dan kecap inggris dan rendam selama satu jam sebelum digoreng / dibakar.




MEMBERSIHKAN IKAN

MEMBERSIHKAN IKAN

Supaya tangan anda tidak licin ketika memegang ikan ,pakailah garam halus pada tangan anda, lalu bersihkan dengan baik perut ikan karena perut ikan adalah pusat bau amis, bersihkan perut ikan dengan garam dan air jeruk, gosok-gosoklah garam pada bagian ikan yang kena aliran ledeng, dan pergunakan juga garam untuk membersihkan sisik ikan.








MENGUPAS BAWANG
2

MENGUPAS BAWANGYang paling penting adalah membuang kedua ujungnya. Karena di tempat itulah zat yang bikin kita menangis itu terletak. Kemudian perciki papan talenan tempat mengiris bawang dengan sedikit cuka. Cara ini betul-betul membuat Anda tidak "menangis". Cara lain, Nyalakan lilin di tempat Anda mengiris.



MENYIMPAN UDANG
MENYIMPAN UDANG

Kupas udang yang akan disimpan lalu cuci dan beri garam secukupnya lalu masukkan ke dalam kantong plastik, tutup ujung plastik rapat-rapat dengan karet gelang, lalu taruh dalam lemari es, dengan cara ini udang akan lebih tahan lama disimpan





MENGGORENG IKAN

MENGGORENG IKAN

Hal biasa dilakukan untuk menggoreng ikan ialah memberi dulu telur yang diaduk baru digoreng, untuk hasil yang maksimal berilah sedikit minyak pada telur yang sudah diaduk tersebut, dengan cara ini gorengan ikan anda akan baik dan tidak hancur.











MEMBUAT KALDU IKAN TIDAK AMIS
MEMBUAT KALDU IKAN TIDAK AMIS

Kaldu ikan bisa dibuat dari tulang ikan. Agar tidak amis, goreng dulu tulang ikan, tetapi gunakan sedikit minyak agar sup tidak terlalu berminyak. Begitu juga dengan kaldu udang. Goreng dulu kepala udang sebentar sampai berwarna merah lalu tambahkan air dan sayuran. Masak agak lama supaya kuah kaldu betul-betul gurih. Jangan lupa api yang digunakan harus kecil.






AGAR TAHU TIDAK BERASA ASAM


AGAR  TAHU TIDAK BERASA ASAMTahu mudah sekali asam. Untuk menghindarinya, beli tahu yang masih baru. Cara mengetahuinya, tekan tahu dengan jari. Tahu yang lembut biasanya masih baru. Tahu yang relatif keras, usianya umumnya lebih lama. Sesampai di rumah, rebus tahu dalam air mendidih selama 5 sampai 10 menit untuk menghentikan fermentasi. Setelah dingin, tahu bisa diolah segera atau disimpan dalam waktu cukup lama di lemari pendingin. Agar permukaan tahu tidak kering, simpan tahu dalam wadah kedap udara yang rapat.



Agar Bihun tidak hancur waktu dimasak.

Agar Bihun tidak hancur waktu dimasak
Bihun goreng adalah hidangan sarapan yang mudah dibuat dan menjadi makanan bekal yang disukai anak-anak. Tetapi kalau tak pandai membuatnya, seringkali hancur dan jadi jelek penampakannya. Nah, inilah kiat jitu menghindarinya. Bihun kering sebaiknya tidak direndam dalam air panas, tetapi cukup diseduh lalu biarkan dingin. Sementara itu dalam mangkuk, campur bumbu yang dikehendaki seperti kecap, garam, merica, atau bumbu lain. Siramkan bumbu pada bihun lalu aduk perlahan. Pengadukan di wajan saat dimasak lebih sulit hingga waktu yang dibutuhkan lebih lama. Akibatnya bihun jadi hancur tercabik-cabik.

0 comments:

Posting Komentar

 
Toggle Footer